Aksi Langsung bukanlah vandalisme

Aksi Langsung bukanlah vandalisme

“Dengan demikian, tidak ada bentuk khusus dari Aksi Langsung. Beberapa orang, yang hanya bisa mencerap hal-hal secara dangkal, menafsirkannya sebagai aksi huru-hara rendahan seperti memecahkan kaca jendela. Dengan perlakuan yang berangkat dari pemahaman cekak semacam ini (yang tentu saja dapat membawa kebahagiaan bagi tukang kaca), hanya akan menjebak kaum proletariat dalam sudut pandang sempit. Padahal, Aksi Langsung memiliki kemungkinan pilihan tindakan yang begitu luas untuk dilancarkan oleh kaum proletar. Tindakan kelas teri semacam ini justru akan mereduksi Aksi Langsung sebagai tindakan impulsif semata yang berpotensi menghilangkan nilai luhur yang sesungguhnya dikandung oleh Aksi Langsung, sekaligus mengabaikan esensi Aksi Langsung sebagai perilaku simbolis dari pemberontakan kelas pekerja.

Aksi Langsung, adalah sesuatu yang sangat mungkin diterapkan oleh para pekerja untuk kepentingan yang sangat luas dan kreatif. Aksi Langsung adalah kekuatan daya juang yang membidani kelahiran sebentuk hukum baru. Aksi Langsung akan mengabadikan pengakuan atas hak sosial! »

« Aksi Langsung » oleh Emile Pouget

terjemahan: CNT-AIT Prancis contact [at] cnt-ait.info

Idioma: 

Tipo de contenido: